Uang Palsu tersebut ketahuan beredar dari unggahan salah satu pengguna Facebook bernama Budiyanto Chen karena unggahan tersebut memberitahukan kita tentang cara membedakan uang asli dengan uang palsu tersebut.
Terlihat jelas tulisan "Negara Kesatuan Republik Indonesia" pada uang emisi 2016 palsu pecahan Rp 50 ribu tidak menyatu. Sedangkan uang yang asli tulisan "Negara" menyatu dengan pita.
Uang emisi pecahan Rp 50 ribu palsu tidak memiliki gambar timbul air jika diterawang, sedangkan pada uang yang asli akan muncul gambar salah satu pahlawan Indonesia.
Tulisan BI pada uang palsu terlihat lebih buram daripada uang asli
Secara keseluruhan tampilan fisik uang emisi 2016 pecahan Rp 50 ribu terlihat lebih buram alias tidak setajam uang asli.
Itulah beberapa perbedaan uang emisi 2016 pecahan Rp 50 ribu palsu dengan yang asli.Harap Lebih teliti saat menerima Uang Baru dan lakukan tips seperti di atas untuk membedakan uang asli atau palsu agar anda tidak menjadi korban selanjut nya yang mendapat uang palsu dan merugikan anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar